Daerah ini Jadi Penghasil Sawit Terbesar di Bengkulu

Bupati Mukomuko H Sapuan (Ist)
Bengkulu, kabarsawit.com - Bupati Mukomuko H. Sapuan mengatakan daerahnya adalah salah satu daerah penghasil TBS kelapa sawit Bengkulu.
H. Sapuan mengatakan ini bukan tanpa dasar. Pasalnya, luas lahan perkebunan kelapa sawit produktif di Mukomuko mencapai 158.614 hektar. Dari jumlah tersebut, 108.938 hektar dimiliki oleh petani. Sisanya dimiliki oleh perusahaan.
“Perkebunan milik masyarakat jadi fondasi kesuksesan Mukomuko sebagai produsen kelapa sawit terbesar di Bengkulu. Mukomuko bangga menjadi salah satu produsen kelapa sawit terbesar di Bengkulu,” tutur H Sapuan, Kamis (16/11).
Karena alasan ini, Mukomuko juga dikenal sebagai wilayah dengan jumlah pabrik kelapa sawit yang besar. Terdapat 16 pabrik kelapa sawit yang beroperasi di wilayah ini. Di antara pabrik-pabrik tersebut, terdapat pabrik Penanaman Modal Asing (PMA) dan Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN).
“Kehadiran pabrik-pabrik yang beragam ini memberikan kontribusi yang signifikan terhadap perekonomian daerah dan menciptakan lapangan pekerjaan bagi masyarakat setempat," ujar Sapuan.
Sapuan juga berkomitmen untuk terus berupaya meningkatkan kualitas dan produktivitas sektor kelapa sawit agar dapat berkontribusi terhadap pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat.
“Keberhasilan Mukomuko sebagai produsen CPO utama di Bengkulu merupakan hasil dari upaya dan dukungan masyarakat setempat terhadap perusahaan. Kami terus berkomitmen untuk meningkatkan kualitas dan produktivitas untuk mendukung pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat,” tuturnya,
“Hal ini juga menjadi cermin keberhasilan pengelolaan sektor perkebunan. Mukomuko merupakan mesin ekonomi yang tidak hanya menguntungkan petani tetapi juga mendukung perkembangan industri kelapa sawit nasional,” tandasnya