https://www.kabarsawit.com


Copyright © kabarsawit.com
All Right Reserved.

Angkat Bicara Terkait Pengrusakan Pabrik PT WHS di Sambas, Aspek-PIR Kalbar: Itu Tidak Dibenarkan, Polisi Harus Bertindak

Angkat Bicara Terkait Pengrusakan Pabrik PT WHS di Sambas, Aspek-PIR Kalbar: Itu Tidak Dibenarkan, Polisi Harus Bertindak

Pontianak, kabarsawit.com - Aspek-PIR Kalimantan Barat (Kalbar) angkat bicara terkait pengrusakan pabrik kelapa sawit PT Wana Hijau Semesta (WHS) pada Rabu (28/8) kemarin.

Pabrik yang terletak di Desa Sebunga, Kecamatan Sajingan Besar, Kabupaten Sambas, Kalbar itu dirusak oleh sejumlah massa lantaran tidak terima adanya Surat Edaran (SE) larangan menerima TBS sawit hasil curian.

Baca Juga : Kali Kedua Pabrik PT WHS Dirusak Massa

Ketua Aspek-PIR Kalbar, YS Marjitan mengaku bahwa pihaknya tidak membenarkan adanya perusakan dan pembakaran fasilitas perusahaan. Oleh karena itu ia meminta adanya tindakan hukum dari pihak kepolisian.

"Tentu perusahaan geram jika kebunnya selalu menjadi incaran para maling. Apalagi hasil curian itu dibeli sendiri oleh perusahaan. Maka sudah barang pasti mereka mengambil langkah lantaran pencurian tidak dapat dibenarkan," ujarnya, Jumat (30/8).

Kendati begitu, Marjitan memastikan hingga saat ini kebun anggota Aspek-PIR di Kalbar terkhusus di Kabupaten Sambas dalam keadaan aman, kondusif dan terkendali. Artinya tidak menjadi korban pencurian oleh sekelompok masyarakat.

"Biasanya yang menjadi korban pencurian kebun perusahaan. Mereka juga pasti punya langkah sebagai bentuk upaya pencegahan," pungkasnya.