https://www.kabarsawit.com


Copyright © kabarsawit.com
All Right Reserved.

Dibekali Cara Pemilihan Bibit Sawit Unggul, Ini yang Diharapkan pada PNS Polda Babel

Dibekali Cara Pemilihan Bibit Sawit Unggul, Ini yang Diharapkan pada PNS Polda Babel

Ilustrasi bibit sawit unggul. Foto: Dok. Elaeis

Pangkalpinang, kabarsawit.com – Dinas Perkebunan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) membagikan pengetahuan penting mengenai pemilihan benih kelapa sawit unggul kepada Pegawai Negeri Sipil (PNS) pada jajaran Polri dalam sebuah kegiatan pembekalan dan pelatihan keterampilan.

Acara ini berlangsung bertempat di Aula PJR Ditlantas Polda Kepulauan Bangka Belitung. Pelatihan ini bertujuan untuk membekali para pegawai Polri dengan pengetahuan dasar dalam memilih benih kelapa sawit berkualitas, khususnya bagi mereka yang mungkin tertarik pada sektor perkebunan atau memiliki lahan untuk ditanami.

Dalam paparannya kepada peserta pelatihan, Sugiansyah, perwakilan dari Dinas Perkebunan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, menekankan beberapa poin krusial. “Dalam memilih bibit kelapa sawit unggul, kita harus lihat sertifikasinya,” ujar Sugiansyah dalam rilis Humas Polda Babel dikutip Rabu (30/7).

Dia juga menambahkan pentingnya mencari sumber benih yang terpercaya dari produsen resmi dan memastikan bahwa benih tersebut bebas dari hama dan penyakit.

Sugiansyah juga memberikan tips praktis untuk mengidentifikasi benih sawit unggul secara fisik. “Sawit yang unggul dilihat dari umur 3 bulan, minimal 3 pelepah sudah terbuka dan warnanya hijau,” paparnya memberikan gambaran yang jelas bagi para peserta pelatihan.

Melalui kegiatan ini, diharapkan para peserta yang merupakan para PNS dapat memperoleh pemahaman yang lebih baik mengenai kriteria benih kelapa sawit unggul, sehingga dapat membantu mereka dalam mengambil keputusan yang tepat jika ingin berinvestasi di sektor perkebunan kelapa sawit.***