Aspek-PIR Bikin Film Dokumenter Transmigrasi Sawit, Juni Tayang
Ilustrasi - petani sawit. Foto: rctiplus
Pekanbaru, kabarsawit.com - Tiga judul film dokumenter tentang transmigrasi sawit sedang disiapkan oleh Aspek-PIR. Dua di antaranya dengan latar belakang Provinsi Riau.
Film dokumenter ini melibatkan Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit (BPDPKS). Aspek-PIR juga sudah menyampaikan langsung hal ini ke Gubernur Riau Syamsuar.
Humas Aspek-PIR, Aji mengatakan, ada
tiga desa yang terpilih untuk dijadikan setting film dokumenter ini, di antaranya Desa Teluk Merbau Kabupaten Siak, Desa Bono Tapung Kabupaten Rokan Hulu, dan Desa Bumi Kencana di Musi Banyuasin.
"Sekarang ini masih proses pembuatan filmnya. Setelah pembuatan film selesai, bulan Juni atau Juli 2023 nanti akan tayang," kata Aji, kemarin.
Gubernur Syamsuar mengatakan desa-desa transmigrasi sawit harus mampu beradaptasi dengan kemajuan teknologi digital. "Penerapan teknologi digital ini menjadi satu cerita yang menarik dalam film dokumenter desa transmigrasi sawit," ujarnya.
Dikatakannya, nanti penerapan teknologi digital pada Koperasi Unit Desa (KUD) Tani Sejahtera di Desa Bono Tapung juga akan tersaji pada film dokumenter itu.
"Penerapan (Teknologi KUD) ini diharapkan dapat dicontoh KUD lainnya di Indonesia. Besar harapan kita karya filmnya nanti membawa kemajuan bagi petani sawit Indonesia," ujarnya.
Menurut Syamsuar, film dokumenter desa transmigrasi sawit sangat bagus dengan jalan cerita yang menginspirasi. "Saya berharap BPDPKS dan Aspek-PIR Indonesia terus berkarya untuk kejayaan petani sawit Indonesia," kata mantan Bupati Siak ini.
Bahkan menurutnya, lahirnya desa transmigrasi sawit, sejarah dan kehidupan masyarakatnya menjadi inspirasi bagi bangsa dan negara.
"Banyak desa transmigrasi sawit di Indonesia yang punya cerita bagus dan layak menjadi cerita seperti dalam film dokumenter desa transmigrasi sawit," ujar Syamsuar.
Desa Teluk Merbau adalah desa yang terbentuk dari Pola Inti Rakyat dari PT PTPN. Otomatis kebun sawit adalah menjadi sumber utama penghasilan mayarakat Desa Teluk Merbau.
Sedangkan KUD Tani Sejahtera merupakan binaan dari PTPN V, salah satu anak usaha holding perkebunan yang sudah menggunakan aplikasi Smartcoop sejak November 2022 lalu sehingga perkembangannya begitu cepat.








